Ligaolahraga.com -
Team Principal Yamaha MotoGP, Massimo Meregalli, mengakui bahwa timnya sempat merasa "cukup takut" sebelum akhirnya berhasil mengamankan dua posisi di sesi kualifikasi Q2 pada Practice MotoGP Argentina yang dianggapnya sebagai sesi yang "sempurna."
Berita MotoGP: Setelah hasil kurang memuaskan di Buriram, Yamaha menunjukkan tajinya di MotoGP Argentina dengan Fabio Quartararo dan Alex Rins yang langsung lolos ke Q2.
Setelah menjalani musim dingin yang menjanjikan dengan pengembangan YZR-M1 terbaru, awal Yamaha di MotoGP 2025 kurang memuaskan. Pada GP Thailand, hasil terbaik mereka hanya finis di posisi ke-11 melalui Jack Miller dari Pramac, yang sempat mengalami kendala fairing longgar sepanjang balapan.
Fabio Quartararo menyebut kesulitan YZR-M1 di Buriram disebabkan oleh penggunaan ban dengan konstruksi lebih kaku. Namun, kondisi di Argentina berbeda karena ban yang digunakan lebih sesuai dengan karakteristik motor mereka. Meski begitu, lintasan dengan tingkat cengkeraman rendah, terutama pada hari Jumat, tetap menjadi tantangan besar bagi Yamaha.
Pada FP1, hanya Jack Miller yang bisa menempati 10 besar. Namun di sesi latihan kedua, Alex Rins mampu memanfaatkan slipstream dari Marc Marquez sehingga berhasil menembus posisi keenam, sementara Quartararo mengamankan tempat kedelapan. Dengan hasil ini, kedua rider tim pabrikan Yamaha langsung lolos ke Q2.
Usai sesi latihan, Meregalli berbagi pandangannya kepada MotoGP world feed:
“Kami sudah melihat tanda-tanda positif sejak tes di Sepang. Buriram memang tidak berjalan sesuai harapan, dan kami cukup khawatir dengan kondisi di Argentina. Biasanya, pada FP1, lintasan masih sangat ‘hijau’ dengan grip yang rendah, dan itu bukan kondisi ideal bagi kami."
"Pagi ini lintasan juga sempat basah, membuat situasi semakin sulit. Kedua pebalap kami mengeluhkan kurangnya cengkeraman, dan saat sesi latihan kedua dimulai, masalah itu masih terasa. Namun, kami melakukan beberapa penyesuaian serta mengganti ban, dan seiring waktu kondisi lintasan juga membaik."
"Pada akhirnya, dua pebalap yang lolos di Q2 adalah hasil yang sempurna bagi kami. Target utama kami adalah menghindari Q1 sebab bisa membuat segalanya lebih sulit. Jadi, sejauh ini kami berhasil mencapai tujuan pertama."
Sementara itu, Jack Miller hanya bisa mengamankan posisi ke-14 setelah terpaut 0,224 detik dari 10 besar, sementara rekan setimnya di Pramac Racing, Miguel Oliveira, finis di posisi ke-18.
Artikel Tag: yamaha, Alex Rins, Fabio Quartararo, Miguel Oliveira, Jack Miller, MotoGP Argentina, MotoGP MotoGP 2025
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/yamaha-bangkit-di-argentina-quartararo-rins-lolos-langsung-ke-q2