Ligaolahraga.com -
Berita Tenis: Iga Swiatek merasa bersyukur dengan sistem yang diterapkan untuk mellindungi petenis setelah ia mengalami insiden yang melibatkan penggemar selama Miami Open bulan lalu.
Petenis peringkat 2 dunia mendapatkan keamanan ekstra selama melakoni Miami Open setelah seorang pria bersikap ‘agresif’ dan ‘mengejek’ ketika ia melakoni sesi latihan. Diberitakan bahwa sang pria meneriakkan hinaan tentang keluarga sang petenis.
Bukan untuk kali pertama pada musim ini bahwa petenis putri harus berhadapan dengan insiden tidak menyenangkan yang melibatkan seseorang. Pria lain mendapatkan perintah penahanan setelah menguntit petenis berkebangsaan Inggris, Emma Raducanu di beberapa turanmen dan mendekatinya secara langsung di Dubai. Menurut laporan kepolisian, sang pria meninggalkan catatan kepada juara US Open musim 2021, memotretnya, dan melakukan tindakan yang membuat sang petenis merasa stres.
Berbicara tentang insiden di Miami kepada para wartawan jelang Stuttgart Open, petenis berkebangsaan Polandia menepis asumsi bahwa ia diancam.
“Saya tidak akan menyebutnya ancaman karena itu tidak separah itu. Maksud saya, yang pasti ada seorang penggemar yang ingin mengganggu ritme saya. Saya berusaha fokus dengan penggemar yang memberi saya dukungan,” ungkap Swiatek.
“Tetapi pastinya ketika anda mendengar sesuatu seperti itu, anda ingin bereaksi. Saya pikir WTA membantu kami. Mereka membantu saya merasa terlindungi.”
Swiatek melanjutkan, “Hal yang saya dengar bukan sebuah ancaman, tetapi saya pikir ada beberapa ancaman di internet. WTA membantu saya bereaksi dengan cepat dan membuat saya merasa aman. Saya merasa senang bahwa ada seseorang yang melindungi kami dan membantu kami bereaksi dalam situasi seperti itu. Saya merasa senang bahwa saya juga memiliki tim saya yang membantu saya menghadapi situasi seperti itu.”
Sementara itu, petenis peringkat 2 dunia akan kembali beraksi pekan ini di Stuttgart Open dengan harapan bisa memenangkan gelar pertamanya pada musim ini. Ia belum melakoni satu final pun sejak memenangkan gelar French Open musim lalu.
Untuk mengatasi ekspektasi, mantan petenis peringkat 1 dunia yakin bahwa kuncinya adalah fokus dengan diri sendiri selama beberapa pekan yang akan signifikan baginya terkait mempertahankan poin peringkat. Selain French Open, ia juga juara bertahan di dua turnamen WTA level 1000 yang digelar di Madrid dan Roma.
“Beberapa bulan terakhir tidak mudah bagi saya karena setelah melalui musim yang menakjubkan seperti itu, saya telah menjadi pusat perhatian dan setiap langkah saya seperti dinilai, ekspektasinya juga tinggi,” tutur Swiatek.
“Target saya adalah fokus dengan diri saya sendiri dan fokus dengan perkembangan, dengan hal yang ingin saya ubah di lapangan. Yang pasti bersama Wim (pelatihnya), kami memiliki banyak ide tentang bagaimana saya bisa meningkatkan teknik saya. Di lapangan latihan, semuanya tampak cukup baik, jadi, saya ingin menerapkannya dalam pertandingan sebenarnya.”
“Saya berusaha membuat diri saya sendiri sibuk dengan hal-hal itu. Saya cukup yakin jika saya bekerja keras, hasilnya pun akan mengikuti. Orang-orang akan mengatakan apa pun yang ingin mereka katakan. Kadang-kadang anda hanya harus mengacuhkannya.”
Mendapatkan bye di babak pertama Stuttgart Open, Swiatek akan mengawalinya dengan bertemu Jana Fett atau Donna Vekic.
Artikel Tag: Tenis, Stuttgart Open, Iga Swiatek
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/iga-swiatek-buka-bukaan-tentang-insiden-yang-libatkan-penggemar-di-miami