Ligaolahraga.com -
Berita Tenis: Ena Shibahara dan Shuko Aoyama tampil memukau di laga nomor ganda yang menentukan di Tokyo melawan Tim Kanada di babak kualifikasi Billie Jean King Cup musim 2025.
Kemenangan 6-3, 5-7, 6-2 yang diperjuangkan dengan keras oleh Shibahara dan Aoyama melawan duo Kanada, Kayla Cross dan Rebecca Marino melengkapi kebangkitan bagi Tim Jepang yang sebelumnya menyamakan kedudukan 1-1 setelah petenis andalan mereka, Moyuka Uchijima memetik kemenangan.
Tim Jepang mendominasi set pertama setelah mendapatkan dua peluang break dan meskipun Tim Kanada memperlihatkan perjuangan untuk mengejar, Tim Jepang mampu menemukan jalan dan memenangkan set tersebut.
Duo Kanada meresponnya dengan membangun keunggulan 5-1 di set kedua sebelum Shibahara dan Aoyama memperlihatkan daya juang dan menyamakan kedudukan menjadi 5-5, termasuk mengamankan satu peluang set point. Tetapi, duo Kanada mampu mendapatkan peluang break lain sebelum menyamakan kedudukan satu set sama.
Tim tuan rumah lalu mengawali set ketiga dengan 3-0 dan menghadapi kegigihan duo Kanada, mereka bertahan demi memetik kemenangan yang akan mereka ingat, salah satunya karena itu merupakan kemenangan kesembilan mereka dari sepuluh laga nomor ganda yang mereka lakoni di Billie Jean King Cup.
“Saya merasa benar-benar gembira bahwa saya menyelesaikan laga nomor ganda,” ungkap Shibahara yang emosional.
Sementara Aoyama yang merupakan petenis berkebangsaan Jepang paling sukses di nomor ganda kompetisi beregu putri tersebut setelah ia mencatatkan 27-6 setelah mengalahkan duo Kanada pekan ini, mengakui bahwa ia merasa tertekan.
“Saya merasa sangat tegang sebelum pertandingan,” aku Aoyama. “Saya hanya berusaha fokus dengan energi saya di lapangan dan saya merasa gembira dengan kemenangan kali ini.”
Victoria Mboko dan Uchijima mencetak kemenangan nomor tunggal yang bertolak belakang sehingga pertandingan antara Jepang melawan Kanada di Grup A harus ditentukan melalui laga nomor ganda.
Petenis berkebangsaan Kanada, Mboko harus berjuang habis-habisan demi melumpuhkan Shibahara dengan 6-4, 6-7, 7-5, sedangkan petenis berkebangsaan Jepang, Uchijima membungkam Marina Stakusic dengan 6-3, 6-3.
Kini, Jepang akan menantikan melakoni Billie Jean King Cup Finals untuk kali kedua secara beruntun yang musim ini akan digelar di Shenzhen.
Kapten Tim Jepang, Ai Sugiyama yang membantu Jepang melenggang ke semifinal kompetisi beregu putri tersebut pada musim 1996, menyatakan, “Ini bukan akhir. Kami benar-benar menantikan untuk pergi ke Shenzhen. Ini terasa luar biasa. Pertandingan pertama tidak berjalan sesuai keinginan kami, pertandingan kedua, Moyuka bermain dengan luar biasa, lalu nomor ganda bisa berakhir dengan sebaliknya dan kami berjuang demi setiap poin. Kami melaluinya dan ini sungguh hari yang menakjubkan.”
Artikel Tag: Tenis, Billie Jean King Cup, Ena Shibahara, Shuko Aoyama
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-billie-jean-king-cup-jepang-siap-terbang-menuju-shenzhen