Ligaolahraga.com -
Berita Piala Asia: Timnas Indonesia U-17 menyegel satu tempat di Piala Dunia U-17 usai menekuk Yaman U-17 dengan skor telak 4-1 pada pertandingan kedua Grup C Piala Asia U-17 2025. Laga itu dihelat di Prince Abdullah Al Faisal Stadium, Arab Saudi, Senin (7/4/2025) malam WIB.
Kemenangan ini membuat skuat Garuda Muda mengoleksi enam poin dari dua pertandingan, memastikan tempat di babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025 sekaligus mengamankan satu tempat di putaran final Piala Dunia U-17.
Pertandingan berlangsung sengit sejak awal, dengan timnas Indonesia U-17 langsung tampil menekan dan menciptakan beberapa peluang berbahaya. Pada menit ke-15, Zahaby Gholy membuka keunggulan lewat sepakan jarak jauhnya yang mengoyak gawang Yaman U-17.
Sepuluh menit berselang, Zhaby Gholy kembali mengancam lewat tendangan keras yang tidak sempurna, namun bola liar disambut sundulan Alberto Hengga. Sundulan tersebut mengecoh kiper Yaman U-17 untuk membawa tim Merah Putih unggul 2-0 di menit ke-25'.
Di babak kedua, tim lawan mendapat angin segar saat wasit menunjuk titik putih pada menit ke-50' usai pelanggaran oleh I Putu Panji. Kapten Yaman U-17, Mohamed Al-Garash sukses mengeksekusi penalti dan memperkecil skor menjadi 2-1.
Memasuki menit-menit akhir, timnas Indonesia U-17 kembali menggencarkan serangan. Pada menit ke-84, Rafi Rasyiq dijatuhkan kiper di kotak penalti. Evandra Florasta yang menjadi eksekutor berhasil memperdaya kiper lawan dan membawa Indonesia unggul 3-1 di menit ke-87'.
Dua menit kemudian, Evandra Florasta kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat serangan balik cepat, menutup laga dengan skor 4-1 untuk kemenangan skuat Garuda Muda.
Pelatih timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil tersebut dan mengapresiasi kerja keras anak asuhnya.
"Yang pasti kita sangat bersyukur dengan hasil ini, apalagi bagi saya pribadi, terima kasih kepada para pemain yang telah bekerja keras dengan sangat luar biasa," ujar Nova Arianto seperti dikutip dari laman resmi Kitagaruda.
Nova Arianto juga menyampaikan terima kasih kepada PSSI atas dukungan penuh yang diberikan selama ini.
"Kemenangan ini dan kelolosan kita ke Piala Dunia menjadi kado terbaik untuk PSSI. Saya berterima kasih kepada PSSI karena semua ini juga berkat dukungan mereka yang sangat besar terhadap tim kami," jelasnya.
Menurut Nova Arianto, seluruh pemain timnas Indonesia U-17 menunjukkan performa impresif dalam dua pertandingan awal Piala Asia U-17, baik secara mental, fisik, maupun pemahaman taktik.
"Saya lihat semua pemain luar biasa, baik di pertandingan pertama maupun kedua. Semoga mereka bisa terus berkembang ke depannya," lanjutnya.
Menghadapi duel terakhir di Piala Asia U-17 kontra Afghanistan pada 11 April mendatang, Nova berencana melakukan rotasi untuk memberi kesempatan tampil kepada pemain yang belum dimainkan.
"Kami akan mencoba semua pemain yang belum tampil. Mungkin ada beberapa pemain yang akan kami beri kesempatan, dan tentu kami juga akan menyesuaikan taktik," pungkas Nova Arianto.
Artikel Tag: timnas indonesia u-17, Piala Asia, nova arianto
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-indonesia-u-17-segel-tiket-ke-piala-dunia-usai-cukur-yaman-u-17