Ligaolahraga.com -
Berita Tenis: Coleman Wong menyatakan ia tidak akan memilih tempat lain untuk lolos ke perempatfinal turnamen ATP pertamanya selain di Hong Kong Open.
Petenis tuan rumah memperlihatkan banyak kualitas dari permainannya untuk bangkit dari set pertama yang tidak meyakinkan sebelum menumbangkan petenis peringkat 40 dunia, Gabriel Diallo dengan 1-6, 7-5, 7-5 di babak kedua Hong Kong Open musim 2026.
Berkat kemenangan tersebut, petenis peringkat 150 dunia akan melenggang ke perempatfinal turnamen ATP untuk kali pertama dalam kariernya dan ia menyatakan bahwa ia akan “terus melangkah dan bermimpi” usai mengklaim kemenangan ketiga atas petenis peringkat 50 besar.
Penonton tuan rumah yang mengenakan pakaian tebal untuk melindungi diri dari dinginnya udara di Victoria Park Tennis Stadium terdiam selama set pertama yang didominasi petenis berkebangsaan Kanada, Diallo. Petenis tuan rumah mampu menangkis tiga peluang break point di game kedua, tetapi tidak bisa mengulanginya untuk kali keempat. Ia pun menunjukkan sedikit kekesalan setelah kembali kehilangan servisnya sehingga tertinggal dengan 1-5.
“Set pertama berlangsung sangat cepat sehingga saya merasa akan tersingkir dalam waktu 1 jam. Saya merasa benar-benar gembira saya bisa menyesuaikan level saya, berkompetisi, dan berjuang,” seru Wong.
Diallo tidak dipatahkan selama memetik kemenangan di babak pertama Hong Kong Open melawan Jesper de Jong, tetapi petenis tuan rumah menemukan kegembiraan saat menghadapi servis petenis berkebangsaan Kanada setelah merebut tiga poin secara beruntun dari kedudukan 40/30 di game keenam set kedua demi unggul dengan 4-2 sebelum menyamakan kedudukan satu set sama.
“Saya berusaha untuk tetap tenang dan bernapas di momen-momen krusial. Pertandingannya sangat ketat dan kondisinya sangat dingin,” tambah Wong.
Petenis tuan rumah mengawali set ketiga dengan merebut keunggulan 3-1 sebelum mengonversi peluang match point pertama dan menjadi pemenang setelah 2 jam 29 menit.
Berdiri di antara Wong dan satu tempat di semifinal Hong Kong Open adalah petenis unggulan pertama, Lorenzo Musetti yang memenangkan pertemuan pertama mereka di turnamen yang sama pada musim 2024.
“Lorenzo lawan yang tangguh, saya hanya akan memainkan permainan terbaik saya dan melihat apa yang terjadi,” tukas Wong.
“Mendapatkan kemenangan kali ini sangat penting bagi permainan saya dan bagi tim saya untuk mengetahui bahwa saya pantas berada di sini. Saya terus percaya, mencoba, dan melakukan hal-hal yang berbeda, dan akhirnya saya berhasil. Saya merasa sangat senang berada di perempatfinal pertama saya. Saya akan memainkan permainan saya dan menikmatinya.”
Petenis berkebangsaan Italia, Musetti juga harus tampil habis-habisan demi menumbangkan petenis berkebangsaan Argentina, Tomas Martin Etcheverry dengan 6-7, 6-2, 6-4.
Di aksi lain, petenis unggulan ketiga, Andrey Rublev termasuk petenis yang harus berjuang ekstra keras sebelum mengklaim kemenangan 3-6, 6-2, 6-1 atas petenis berkebangsaan Cina, Wu Yibing dan membukukan perempatfinal Hong Kong Open melawan petenis unggulan kedelapan, Nuno Borges yang mengalahkan petenis veteran Kroasia, Marin Cilic dengan 7-5, 6-3.
Artikel Tag: Tenis, Hong Kong Open, Coleman Wong, Lorenzo Musetti
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/mimpi-coleman-wong-berlanjut-sampai-perempatfinal-di-hong-kong-open

1 day ago
3

















































