Madison Keys Ungkap Target Terbesar Usai Lakoni Laga Pertama Musim 2026

1 day ago 5

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis AS, Madison Keys telah menyatakan tujuan utamanya untuk musim 2026 setelah memainkan pertandingan pertama musim ini di Brisbane International.

Petenis peringkat 7 dunia mengalahkan Aryna Sabalenka untuk memenangkan gelar Australian Open musim 2025 lalu, sehingga ia meraih gelar Grand Slam untuk kali pertama dalam kariernya, delapan musim  setelah mencapai final Grand Slam pertama dalam kariernya di US Open.

Meskipun menikmati kemenangan terbesar dalam kariernya pada musim 2025, tidak semuanya berjalan positif bagi ptenis berusia 30 tahun yang mengalami kesulitan di akhir musim.

Dengan petenis AS yang akan mempertahankan gelar Australian Open, ia kini telah mengungkapkan tujuan terbesarnya untuk musim ini setelah kembali meraih kemenangan di babak kedua Brisbane International melawan rekan snegaranya, McCartney Kessler.

Setelah memenangkan pertandingan pertamanya sejak bulan Agustus, petenis peringkat 7 dunia menghadiri konferensi pers pasca pertandingan, di mana ia ditanya apa yang ingin ia dapatkan dari turnamen pertamanya musim ini.

Alih-alih hanya menjawab untuk Brisbane International, ia mengungkapkan bahwa tujuannya untuk sepanjang musim adalah melakukan hal-hal yang membuatnya lebih tidak nyaman di lapangan dan tidak menahan diri di momen-momen penting.

“Ya, saya rasa saya benar-benar berusaha untuk lebih fokus mendekati net dan saya pikir tujuan terbesar saya, bukan hanya di sini tetapi untuk sepanjang musim ini, adalah melakukan hal-hal yang membuat saya merasa tidak nyaman di lapangan,” jawab Keys.

“Saya rasa terkadang, terutama jika saya gugup atau dalam situasi genting, saya cenderung kembali ke zona nyaman, yang menurut saya terkadang justru membuat saya kesulitan.”

“Jadi, saya rasa terus mencoba melakukan hal-hal yang telah saya latih dalam latihan, terutama di pertandingan dan momen-momen penting, mungkin adalah tujuan terbesar saya musim ini.”

Setelah membeberkan tujuan musim ini, ia ditanya lebih spesifik tentang apa yang telah ia latih selama pramusim. Di sini ia menyoroti bahwa ia secara khusus fokus pada servis dan pengembalian bola, yang menurutnya belum berjalan sesuai harapan di akhir musim 2025.

“Ya, saya rasa jelas saya perlu sedikit memperbaiki servis dan pengembalian bola saya,” tambah Keys. “Saya merasa di akhir musim, saya tidak memulai poin seperti yang saya inginkan, dan itu mengakibatkan saya lebih banyak bertahan dan banyak berlari.”

“Jadi, saya benar-benar mencoba mengubah mentalitas saya dan memastikan bahwa saya berusaha untuk menjadi orang yang proaktif dan mendikte poin. Saya pikir itu sangat bergantung pada dua bola pertama. Jadi, saya benar-benar menekankan servis dan bola pertama, serta pengembalian dan bola pertama.”

Keys akan berupaya melanjutkan kerja kerasnya dalam pertandingan berikutnya di babak ketiga Brisbane International melawan Diana Shnaider. Itu akan menjadi pertemuan ketiga antara kedua petenis, dengan petenis AS unggul dalam head to head mereka dengan 2-0.

Artikel Tag: Tenis, Brisbane International, Madison Keys

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/madison-keys-ungkap-target-terbesar-usai-lakoni-laga-pertama-musim-2026

Read Entire Article
Sports | | | |