Hengkang ke Rival, Klok Tak Sesali Keputusan Gabung Persib

9 hours ago 2

Ligaolahraga.com -

Berita Super League Indonesia: Sosok Marc Klok jadi satu dari sekian banyak pemain yang membela Persib dan Persija. Namun keputusannya menyebrang ke klub rival jadi kisah yang paling menuai kontroversi.

Klub berjuluk Maung Bandung dan Macan Kemayoran ini memang mempunyai sejarah rivalitas. Sama-sama eksis sejak era Perserikatan, kedua tim juga punya basis suporter yang besar dan terlibat friksi sejak lama.

Klok yang membela Persija di musim 2020-2021 mampu mengantarkan tim menjadi juara Piala Menpora. Namun dia melakukan langkah besar dengan hijrah ke Persib pada 2021 dan langsung mendapat cacian The Jakmania.

"Saya rasa pertama-tama, saya mempunyai waktu yang indah bersama tim lawan, saya mendapat trofi, tapi kadang suatu hal terjadi dalam hidup. Lalu setelah itu saya move on, tanpa ada perasaan sakit hati," ujarnya di Stadion GBLA, Sabtu (10/1).

Apa yang dilakukannya mirip dengan keputusan Luis Figo saat meninggalkan Barcelona dan bergabung ke Real Madrid. Saat itu, legenda sepakbola Portugal tersebut melakukan keputusan kontroversial dengan pindah ke klub rival.

"Seperti yang tadi anda sampaikan, Luis Figo, saya juga menonton film dokumenternya, soal kepindahannya. Saya juga menemui kesulitan ketika pindah," terang gelandang kelahiran Belanda tersebut.

"Tapi saya itu pemain yang punya determinasi, punya keinginan untuk menang, serta kemanapun saya pergi, saya juara. Saat pindah ke Persib, saya itu seolah memiliki rumah baru, tempat baru yang saya hormati," lanjutnya.

Keputusan untuk pindah ke klub musuh bebuyutan pun meninggalkan risiko. Kini Klok masih jadi sasaran kekecewaan dari pendukung Macan Kemayoran lantaran dianggap sebagai pengkhianat dan membuatnya dicaci.

"Hal lucunya adalah setiap saya memainkan laga yang buruk atau hasil buruk, saya masih mendapat cacian dari orang-orang yang merasa saya khianati. Tapi ini adalah hidup, saya harus menghadapi itu," jelasnya.

Kini setelah membela Persib dan memasuki musim ke-5, dia tidak menemukan penyesalan. Motivasi dan fokus pun dicurahkan sang pemain jelang partai menghadapi sang rival pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (11/1).

"Karena ini adalah tentang bagaimana saya melakukan yang terbaik dan pada akhirnya, besok juga menjadi kesempatan kami untuk kembali memperlihatkan siapa Persib, siapa Klok dan siapa yang menang. Kita lihat siapa yang menang tanpa adanya perasaan sakit hati," tutur dia.

"Tetapi saya ingin merangkul kota ini, menunjukkan perasaannya, betapa besarnya rasa kami mau menang, betapa besar dedikasi dari dukungan suporter dan menjadi pemuncak klasemen. Ini adalah tujuan kami dalam pertandingan ini," pungkasnya.

Artikel Tag: marc klok, Persib, Persija

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hengkang-ke-rival-klok-tak-sesali-keputusan-gabung-persib

Read Entire Article
Sports | | | |